Sinopsis
SHOWBOX adalah podcast yang membahas mengenai dunia film dan serial TV. Dipandu oleh jurnalis budaya, Lisa Siregar, SHOWBOX akan dirilis mingguan yang terdiri dari 2 part: review/ulasan film & interview dengan figur dunia film.SHOWBOX adalah kerjasama Goodshow dan BOX2BOX Media Network.
Episodios
-
SHANG-CHI: Superhero pertama dari Asia, Kekuatan Kungfu
30/09/2021 Duración: 01h10minFilm ini juga menunjukan adanya superhero pertama dari asia dengan seni bela diri kung fu. Film besutan MCU ini menceritakan Shang-Chi (Simu Liu), yang harus kembali berhadapan dengan masa lalu yang telah ditinggalkannya saat ia terjebak dalam organisasi Ten Rings yang misterius. Powered by Firstory Hosting
-
Daily Quote Indonesia x Showbox: Ben Parker Quote
25/08/2021 Duración: 02minSambil menunggu Spider-man: No Way Home bisa sama-sama ditonton 16 Desember 2021, coba kita dengerin dulu nih pesan dari Uncle Ben Parker. Powered by Firstory Hosting
-
THE SUICIDE SQUAD
09/08/2021 Duración: 01h38minTahanan-tahanan dari penjara Belle Reve dikirim sebagai bagian Task Force X ke pulau Amerika Selatan, Corto Maltese untuk menghancurkan Jotunheim. Jotunheim ini katanya adalah penjara era Nazi dan merupakan laboratorium yang menahan tahanan politik dan menjalankan eksperimen. Bila misi bisa diselesaikan, anggota yang selamat akan dikurangi 10 tahun masa hukumannya. Jika anggota Task Force X melanggar perintah dari Amanda Waller, mereka mati. Powered by Firstory Hosting
-
Kingdom: Ashin Of The North
27/07/2021 Duración: 23minFilm berdurasi kurang lebih satu setengah jam ini merupakan episode spesial dari Serial Netflix Kingdom yang sebelumnya telah mengeluarkan dua musim. Episode spesial ini mengisahkan awal mula warga Joseon menjadi zombi serta kehidupan Ashin (Jun Ji-hyun), sosok yang ditemui Lee Chang (Joo Ji-hoon) ketika ke Utara di akhir Kingdom 2. Powered by Firstory Hosting
-
Space Jam: A New Legacy, LeBron dibuang ke dunia Looney Tunes
25/07/2021 Duración: 01h16minSpace Jam: A New Legacy merupakan kelanjutan dari film legendaris Space Jam pad (1996). Dalam film ini, bintang Los Angeles Lakers LeBron James jadi pemeran utama, menggantikan posisi Michael Jordan. Film ini melahirkan nostalgia yang serupa dalam waktu 25 tahun dan masih mengisahkan aksi mereka bermain basket melawan musuh di dunia Looney Tunes. Mari bernostalgia bersama Showbox di episode terbarunya. Powered by Firstory Hosting
-
Loki Finale: The Birth of Loki Cinematic Multiverse
15/07/2021 Duración: 01h17minDi sini Amy bareng Pretelin Podcast ngebahas, bahwa di Loki ngejelasin secara detail Multiversenya Marvel!! Selain itu juga karakter-karakter di series kali ini nggak kalah kerennya dan cerita series Loki bikin orang penasaran, bahkan bagi yang belum nonton sekalipun! Nah, pasti penasaran kan kenapa? Dengerin aja langsung di Showbox Podcast! Powered by Firstory Hosting
-
LUCA: Petualangan Monster Laut Bersahabat
30/06/2021 Duración: 34minFilm animasi Disney-Pixar ini sudah bisa kamu tonton di Disney+. Menceritakan persahabatan Luca dan Alberto. Monster laut yang bisa berubah jadi manusia. Luca terkesima dengan lingkungan manusia, ia juga menginginkan sebuah vespa. Untuk mendapatkannya kedua sahabat itu ikutan sebuah lomba. Apakah akan menang? Powered by Firstory Hosting
-
ALI & RATU RATU QUEENS: MENCARI MAMA KE NEW YORK
19/06/2021 Duración: 28minMencari mama hingga ke New York ini adalah cerita perjalanan Ali dalam film Ali & Ratu Ratu Queens. Kamu akan diajak untuk mengenal Queens dan New York dengan cinematography indah. Proses shootingnya sendiri berlangsung saat musim dingin di daerah Brooklyn, Queens, dan Manhattan. Powered by Firstory Hosting
-
NOMADLAND: CERITA PENGEMBARA
07/05/2021 Duración: 26minMenikmati gaya hidup nomad menggunakan van. Film yang menjadi Best Picture Oscars 2021 ini bisa mengobati rindunya kamu untuk menikmati alam terbuka dan panorama lokasi dengan pencahayaan alam yang indah. Powered by Firstory Hosting
-
MORTAL KOMBAT 2021: BANGKITNYA SCOPRION
28/04/2021 Duración: 01h02minFilm yang dibuat berdasarkan gim legendaris dan juga reboot dari tahun 1995 ini akan mengobati rasa rindu para pecinta gim'nya. Ada beberapa hal yang bikin greget nih karena di sensor dan kecewa sama karakter Liu Kang yang gak dibahas cukup detail. Kali ini Lisa dan Amy ngebahasnya bareng sama Pretelin Panel. Powered by Firstory Hosting
-
Love & Monsters + The Serpent: Memburu Monster Sampai Pembunuh Berantai
22/04/2021 Duración: 34min"Love and Monsters" mengisahkan kehidupan percintaan pasca-apokaliptik, yang mengubah serangga di bumi bermutasi menjadi monster raksasa dan membunuh 95% populasi manusia dan The Serpent yang menceritakan penipu ulung yang menjadi pembunuh berantai tersadis di Asia Tenggara. Powered by Firstory Hosting
-
Condor & Our Boys: Konspirasi CIA Sampai Konflik ISRAEL
13/04/2021 Duración: 30minAda dua series yang dibahas dalam episode kali ini, Condor yang menceritakan tentang konspirasi CIA dan Our Boys yang menceritakan kisah nyata tentang pembunuhan remaja di Palestina. Nontonnya deg degan + greget! Denger ulasanya bersama Lisa dan Amy. Powered by Firstory Hosting
-
The Returned: Bangkit dari Mati, tapi Bukan Zombie
08/04/2021 Duración: 20minThe Returned menceritakan misteri di balik kembalinya orang-orang yang sudah dinyatakan meninggal dunia dalam keadaan yang sehat. Kejadian supranatural ini terjadi di sebuah kota kecil yang terletak di wilayah pegunungan Prancis yang mengegerkan warga. Misteri apa yang sebenarnya terjadi? Powered by Firstory Hosting
-
The Bond Collection: Our Favorite Bond!
08/04/2021 Duración: 32minCerita Agen Rahasia 007 ini memang melegenda, bukan cuma ceritanya tapi juga siapa yang memerankan James Bond di setiap filmnya. Episode ini Lisa dan Amy akan bahas Bond Collection yang bisa kamu tonton lengkap di Mola Tv (siapa tahu belom nonton semua serinya). Karena ini juga membuat Lisa dan Amy bahas film-filmnya dan Bond favorit mereka. Powered by Firstory Hosting
-
Realita Baru Bucky Barnes dan Sam Wilson Pasca-Endgame
19/03/2021 Duración: 41minThe Falcon and the Winter Soldier tidak lepas dari peristiwa yang terjadi dalam film Avenger: Endgame. Sam Wilson (Falcon) dan Bucky Barnes (Winter Soldier) berpetualang untuk menguji kemampuan dan kesabaran dalam menghadapi kejahatan di seluruh dunia setelah Avenger:Endgame. Mereka memiliki kekuatan khas masing-masing yang tidak dapat diremehkan. Episode perdana ini juga menceritakan tentang kehidupan keseharian mereka. Powered by Firstory Hosting
-
Misteri Perselingkuhan dan Balas Dendam
17/03/2021 Duración: 35minBehind Her Eyes, serial ini menceritakan kisah seorang ibu tunggal bernama Louise Barnsley, yang bekerja sebagai sekretaris di layanan kesehatan jiwa dan mengangkat kisah perseligkuhan, apakah kisah perselingkuhan ini akan terungkap? sedangkan Sentinelle menceritakan tentang aksi balas dendam seorang tentara. Diperankan oleh Olga Kurylenko yang pernah menjadi Bond Girl dalam Quantum of Solace, kali ini dia berperan sebagai mantan tentara. Dia harus membalas dendam karena adiknya diperkosa oleh salah satu penguasa Rusia. Mungkinkah Klara berhasil menyelesaikan misinya? Powered by Firstory Hosting
-
FEMINISME PADA GEN Z
12/03/2021 Duración: 29minMoxie menjadi jenis film remaja baru yang menampilkan generasi Z saat ini, yang lebih peka terhadap berbagai isu dan berani membuat perubahan. Powered by Firstory Hosting
-
WANDAVISION : THE SERIES FINALE
05/03/2021 Duración: 48minWandaVision Episode 9 menjawab sejumlah jawaban yang sempat menggantung dari beberapa episode sebelumnya dan memberikan beberapa ending. Powered by Firstory Hosting
-
GAGAL JADI POLISI MALAH JADI DETEKTIF
04/03/2021 Duración: 17minSebuah serial komedi dengan tema detektif dengan judul Detektif Soleh. Serial ini bercerita tentang 2 detektif, Rahmat detektif senior dan Soleh yang juniornya. Setiap episode serial ini menampilkan masalah yang berbeda-beda. Hal itu yang membuat Soleh dalam setiap episodenya akan menyamar menjadi berbagai profesi. Namun bukannya mengungkap kasus terkadang justru dia yang dapet apes. Powered by Firstory Hosting
-
DUET DETEKTIF PEREMPUAN DI L.A.'s FINEST
20/02/2021 Duración: 22minL.A.’s Finest spinoff serial televisi Bad Boys yang menceritakan duo polisi wanita keren Gabrielle Union (Syd Burnett) dan Jessica Alba (Nancy McKenna) yang bekerja sama untuk menyelesaikan kasus narkotika di Los Angeles. Powered by Firstory Hosting